
Jakarta – Grup band Irlandia, Kodaline, baru-baru ini menyapa Indonesia melalui unggahannya di Instagram. Steve cs itu rupanya akan menggelar konser lagi di Indonesia.
Kali ini, bukan Jakarta lagi kota yang akan disambangi band pelantun lagu High Hope itu, melainkan Yogyakarta.
Kodaline dalam unggahannya itu menyatakan akan manggung di Prambanan, Yogyakarta, Jawa Tengah. Konser itu juga akan diselenggarakan pada 3 Desember 2022.
Konser Kodaline kali ini tergabung dalam acara musik Loud Live Fest 2022.
“Indonesia, akhirnya kami kembali lagi ke negara kalian yang indah pada Desember ini!” tulis Kodaline dalam unggahannya, dilihat detikcom.
Unggahan Kodaline itu langsung mendapat perhatian dari netizen Indonesia. Mereka tak sabar untuk kembali melihat aksi Steve, Mark, Vinny, dan Joe lagi di panggung.
Diketahui, Kodaline pernah mampir ke Jakarta pada 2019 untuk menjalani konser tunggalnya. Acara itu dilaksanakan di Istora Senayan, Jakarta.
Tak hanya itu saja, Kodaline juga pernah menjadi band pengisi pada festival musik We The Fest pada 2017 dan LaLaLa Festival pada 2016.
Baca artikel detikhot, “Kodaline Akan Manggung Lagi di Indonesia, Catat Tanggalnya!” selengkapnya https://hot.detik.com/music/d-6233597/kodaline-akan-manggung-lagi-di-indonesia-catat-tanggalnya.
Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/