Jakarta – Pengguna WhatsApp bakal segera dapat ‘kode rahasia’ untuk bisa mengakses chat yang disembunyikan. Info ini didapatkan dari WABetaInfo, ditujukan untuk memperbaiki glitch pada fitur yang baru rilis yakni ‘Chat Lock’.

Chat Lock adalah fitur di WA yang memungkinkan pengguna menyembunyikan chat sehingga tidak bisa diakses kecuali dengan Face ID atau fingerprint.

Akan tetapi, fitur Chat Lock hanya bisa berfungsi di akun utama sehingga pesan rahasia bisa dibaca di HP atau laptop yang terhubung dengan akun WhatsApp.

Nah, dengan update terbaru WhatsApp, pesan rahasia akan tetap terlindungi dengan opsi kode. Kodenya bisa berupa huruf, angka, atau bahkan emoji.

“Memasukkan kode rahasia akan memungkinkan pengguna dengan mudah menemukan obrolan yang terkunci bahkan di bilah pencarian aplikasi. Selain itu, mengonfigurasi kode rahasia akan memungkinkan pengguna mengunci obrolan bahkan dari perangkat pendamping,” jelas WABetaInfo.

Saat ini, opsi kode rahasia baru tersedia dia uji beta. Akan tetapi, rumor beredar fitur ini akan segera hadir di Android dan iPhone.

Karena masih uji coba beta, belum ada informasi atau pengumuman resmi dari WhatsApp mengenai kode rahasia ini. Demikian melansir Mirror UK, Kamis (12/10/2023). (sc:detik.com)

By admin

Leave a Reply